Babinsa Koramil Ketungau Hulu, Serda Munawan mengatakan bahwa kegiatan Anjangsana dan Komunikasi Sosial secara rutin dan berkesinambungan terus dilakukan guna menjaga hubungan baik dan mempererat tali silaturahmi dengan seluruh lapisan masyarakat. Komsos dilaksanakan di Desa Suak Medang, Kecamatan Ketungau Hulu, Kabupaten Sintang, Selasa (25/01/2022).


“Salah satu hal yang paling mudah dilakukan untuk menjaga serta memelihara hubungan baik dengan masyarakat di wilayah teritorial adalah dengan melaksanakan Komunikasi Sosial”, ujar Serda Munawan.


“Jika kita sering berkomunikasi tentunya akan tercipta kerjasama yang baik dan terpeliharanya hubungan baik terhadap seluruh komponen masyarakat”, lanjutnya.


Pada kesempatan tersebut Babinsa juga menghimbau kepada keluarga bapak Bijan beserta para tetangganya untuk senantiasa menjaga kesehatan terutama dimasa pandemi Covid-19 agar selalu menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menghindari kerumunan serta mengikuti program pemerintah untuk menjalani vaksinasi.


Bijan, yang juga merupakan tokoh masyarakat mengucapkan terimakasih banyak kepada Babinsa Koramil Ketungau Hulu yang selalu berada ditengah-tengah masyarakat dan peduli terhadap kesehatan warga Desa Suak Medang.


Sumber : Pendim 1205/Stg

(Media Baru TVRI Kalbar)