Perselisihan antar kelompok yang terjadi di wilayah Parit Baru, Kecamatan Sungai Raya (9/2) kemarin, kini sudah dinyatakan selesai dan berakhir damai.

Pernyataan tersebut disampaikan Kapolres Kubu Raya AKBP Jerrold H.Y Kumontoy, S.I.K usai mengikuti rapat mediasi di Kantor Bupati Kubu Raya, Kamis (10/2/2022).


"Alhamdulillah tadi pagi sudah selesai, dimana isinya kita sudah menegaskan bahwa hal tersebut yang kemarin terjadi jangan sampai terulang. Dan disitu pak Bupati sudah menegaskan beberapa hal, bahwa akan tetap dilakukan mediasi sehingga muncul kesepakatan sistem kerja dan teknis dilapangan untuk dipedomani kedua Koperasi", ujar Kapolres Kubu Raya.


AKBP Jerrold H.Y Kumontoy, S.I.K juga menjelaskan, dari hasil pertemuan kedua belah pihak juga menyatakan kesalahpahaman tersebut dan menyesal atas peristiwa tersebut. Pihak Koperasi MJP dan TKKBM Kubu Raya komitmen untuk sama-sama meredam agar tidak terjadi lagi perselisihan.


"Tadi situasi mediasinya dalam suasana kondusif dan dihadiri Bupati, TNI, DPRD dan dari semua unsur terkait semua ada disitu. Mediasinya berjalan dengan lancar", imbuhnya.


Menyinggung adanya akun-akun media sosial yang turut memberikan narasi yang menyesatkan dari peristiwa perselisihan itu, Kapolres Kubu Raya menyatakan telah berkoordinasi dengan Polda Kalbar dan sedang melakukan pendalaman terkait akun medsos yang menyebarkan berita tidak benar.


"Jangan sampai video-video yang beredar ini ditambah dengan caption-caption yang menyesatkan, sehingga orang lain terprovokasi dan justru membuat ini bola liar dan dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang tidak berkepentingan. Makanya sekarang saya sudah pertegas bahwa tolong kepada masyarakat siapapun yang memiliki video tersebut stop untuk disebarkan, karena kejadian kemarin adalah murni perselisihan dan sudah diselesaikan baik ditingkat kepolisian dan tingkat pemda. Kedua belah pihak juga sudah sepakat untuk berdamai", tegas AKBP Jerrold H.Y Kumontoy, S.I.K mengakhiri.


Penulis : Darius Tarigan

(Media Baru TVRI Kalbar)