Polisi Militer (Pomal) Lantamal XII melaksanakan Operasi Gaktib  dalam rangka menyambut HUT Pomal ke 76 Tahun 2022 yang dipimpin langsung oleh Komandan Pomal Lantamal XII,Letkol Laut (PM) Musa Hotmatua Sitorus, S.Si., M.Tr.Opsla., di depan Mako Satrol Lantamal XII, Jl. Komyos Sudarso No 1 Jeruju Kota Pontianak, Jumat (11/2/2022).


"Operasi Gaktib inimerupakan salah satu upaya TNI Angkatan Laut dalam memelihara serta meningkatkan kedisiplinan prajurit dalam melaksanakan tugas kedinasan sesuai dengan tata tertib kehidupan prajurit dan makin sadar bahwa disiplin itu adalah mutlak diperlukan oleh prajurit, baik disiplin berlalu lintas maupun disiplin dalam kegiatan-kegiatan lainnya,” kata Danpomal Lantamal XII.


Menanggapi Operasi Gaktib  yang dilaksanakan oleh Pomal Lantamal XII, Komandan Lantamal XII, Laksamana Pertama TNI Suharto menyampaikan bahwa Pelaksanaan Operasi Gaktib dan Yustisi harus dikembangkan ke arah peningkatan profesionalitas petugas dan subjek hukum melalui upaya edukasi, dengan demikian kepatuhan terhadap norma peraturan dan hukum dapat ditegakkan, baik atas kesadaran individu maupun secara struktural formal. 


Selain itu Danlantamal XII menyampaikan, hendaknya melalui gelaran Operasi Penegakan Ketertiban dan Operasi Yustisi ini setiap prajurit Lantamal XII sadar akan pentingnya mendisiplinkan diri serta semakin sadar hukum, sehingga semua aturan-aturan yang ditetapkan dapat dijalankan dengan baik dan berharap dengan operasi ini dapat tercapai budaya disiplin dan kepatuhan terhadap aturan di lingkungan Lantamal XII.


"Operasi Gaktib ini akan terus berlangsung selama beberapa hari kedepan, sebagai bentuk kepedulian dan perhatian kepada anggota Lantamal XII  guna meningkatkan kesadaran dalam berlalu lintas, diantaranya kelengkapan identitas diri prajurit TNI dan PNS Lantamal XII, pemeriksaan kelengkapan surat -surat dan kelengkapan kendaraan bermotor, selain itu juga penerapan penerapan protokol kesehatan yaitu penggunaan masker", pungkas Danpomal Lantamal XII.


Sumber : Dispen Lantamal XII, Koarmada I

(Media Baru TVRI Kalbar)