Bencana banjir yang melanda beberapa Kabupaten di Kalimantan Barat seperti Sintang, Sekadau, Melawi, Kapuas Hulu dan Sanggau mengakibatkan banyak warga yang terdampak. Bahkan banjir yang melanda di Sintang sudah lebih dari 4 pekan.


Untuk itu pengurus dan keluarga besar Purna Paskibraka Indonesia (PPI) dan Pengurus Gabungan Pengusaha Optik (Gapopin) Kalimantan Barat melakukan aksi peduli bencana banjir Kalbar.


Dana yang dikumpulkan dari para donatur disalurkan sebanyak 225 paket sembako berupa beras, mie instan, makanan siap saji, biskuit, gula, dan teh. Selain itu kelengkapan kebutuhan sehari-hari seperti diapers dan pembalut.


Ketua PPI Kalimantan Barat , Ya' Chaidir Nurhayat, ST beserta pengurus serta Wakil Sekretaris Gapopin Kalbar, Fahri Fuazi dan Susanto, pengurus Gapopin Sintang langsung mengantarkan donasi dari para donatur ke lokasi bencana banjir yang paling terdampak yaitu di Kabupaten Sintang.


"Dengan adanya aksi peduli ini, PPI Kalbar berharap dapat  sedikit meringankan beban dari saudara-saudara kita yang terdampak bencana banjir serta ungkapan terima kasih kepada keluarga besar  Purna Paskibraka Indonesia & Gabungan Pengusaha Optik Indonesia, Kalimantan Barat yang sudah memberikan donasi nya melalui kami. " ungkap Ya' Chadir.


Redaksi : 23/11/2021